Saturday, May 12, 2018
resep sayur tumis?
Bahan utama:
o Tumisan ini membutuhkan setidaknya dua sendok makan minyak sayur
o Dua siung bawang putih
o 75 gram daging ayam yang telah dicincang
o Dua sendok makan saus tiram
o Satu sendok makan kecap asin
o Satu buah cabai merah berukuran besar yang mana telah dibuang bijinya serta telah diiris kecil-kecil
o 200 gram baby bokchoy yang telah dibersihkan
o 200 ml air
o Setengah sendok teh merica hitam yang telah dimemarkan hingga menjadi lebih halus
o Setengah sendok teh tepung kanji yang dilarutkan dengan menggunakan sedikit air
Cara membuat resep sayur tumis:
1. Tumis bawang putih sampai wangi lalu masukkan daging ayam cincang dan aduk hingga daging kaku
2. Masukkan saus tiram serta kecap asin sambil diaduk hingga bumbu tercampur merata
3. Masukkan cabai merah besar dan setelah beberapa menit tambahkan mini bokchoy dan aduk hingga tercampur dengan baik, dan terakhir masukkan air dan merica tunggu hingga air mendidih baru tuangkan larutan kanji dan biarkan kuah tumisan mengental dan hidangan tumisan siap untuk disajikan dan dinikmati bersama angota keluarga
Tumis baby buncis
Bahan utama:
o 2 sdm minyak sayur
o 2 buah cabai merah kering yang telah diiris kecil
o 2 sdm bawang putih yang telah dicincang
o Satu buah cabai merah yang diiris tipis
o 100 gram daging sapi yang telah diiris kecil-kecil
o 2 sdm saus tiram
o Kecap manis dan kecap asin
o 150 gram baby buncis yang telah dicuci bersih
Cara Membuat Sayur Tumis
1. Tumis bawang putih hingga harum dan masukkan cabai kering kedalamnya tunggu beberapa saat baru tambahkan cabai merah dan aduk hingga tercampur merata
2. Masukkan daging sapi dan aduk hingga daging sapi cukup matang
3. Tambahkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, garam dan merica
4. Masukkan baby buncis dan aduk hingga merata, biarakan selama beberapa menit agar buncis layu dan bumbu meresep dengan baik.
5. Sajikan tumisan dalam piring saji dan jangan lupa berikan bawang daun sebagai taburan di atasnya.